Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana yang enak

Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana - Sayur sup banyak kita jumpai diseluruh nusantara ini. Sup memang sudah terkenal sejak zaman dahulu, dimana masakan ini biasa di jumpai pada saat acara tertentu seperti pernikahan ataupun keramaian di sebuah keluarga.

Memasak sup daging sapi bukan perkara yang sulit dilakukan, kebanyakan orang bisa melakukannya tanpa harus memeiliki keterampilan memasak khusus. Meskipun begitu masih banyak yang belum tau bagaimana cara membuat masakan sup sederhana ini. Tapi tak perlu khawatir, karena kali ini kami akan membahas mengenai Resep Sup Sederhana yang mana bisa dijadikan panduan buat anda yang ingin belajar memasak sup. Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana.

Baca juga : Resep Sop Buntut ala Hotel Borobudur

Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana yang enak
Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana yang enak


Bahan - Bahan Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana

  • 5 buah kentang
  • 4 buah wortel
  • 5 lembar kol
  • 1/2 kg daging sapi
  • 1 batang daun bawang
  • 2 batang daun seledri
  • 1/2 sdt royco sapi
  • 1 sdt garam
  • 1 buah tomat
  • 1 sdm minyak untuk tumis

Bumbu Halus
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sdt merica
  • 2 siung bawang merah

Cara Membuat Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana

  1. Pertama rebus terlebih dahulu daging sapi dengan 400 ml air dan 2 lembar daun salam sampai daging terasa empuk, kemudian potong-potong sesuai selera anda.
  2. Kupas kulit wortel dan kentang lalu cuci dengan air bersih. Bersihkan semua sayuran lalu potong sesuai selera anda.
  3. Rebus kembali daging dengan air 900 ml, masak hingga mendidih kemudian masukkan semua sayuran yang sudah dibersihkan tadi
  4. Selanjutnya tumis bumbu halus sampai harum lalu masukkan kedalam air rebusan. Masukkan tomat yang dipotong-potong, daun bawang dan daun seledri. Tambahkan juga garam dan royco sebagai penyedap rasa, lalu aduk sampai bumbu merata, masak hingga mendidih.
  5. Sajikan dengan taburan bawang goreng diatasnya jika suka, hal ini dilakukan untuk menambah aroma yang memikat pada sayur sup daging ini.

Nah sup daging sudah bisa disantap bersama keluarga tercinta, sangat pas jika disajikan dengan nasi putih dan disantap selagi masih hangat. Demikianlah ulasan kami tentang Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana yang enak, semoga bisa membantu anda yang ingin belajar memasak cara membuat sup sederhana ini. Semoga bermanfaat!

Jangan ketinggalan juga untuk menyimak beragam Resep Masakan lainnya disini. 

Posting Komentar untuk "Resep Sup Daging Sapi Masakan Sederhana yang enak "